Utamakan Penjualan

Respons: 0 komentar

-->


Dalam dunia bisnis, penjualan adalah ujung tombak perusahaan. Dari bagian penjualan inilah yang menentukan maju, mandeg, dan bangkrutnya sebuah usaha. Tapi bagi para pengusaha pemula, mereka sering menyepelekan penjualan, malah yang mereka utamakan adalah hal-hal yang sepele.

Misalnya, ketika si adul membuka toko peralatan olahraga, dia telah mengeluarkan uang yang sangat banyak untuk sewa toko, barang dagang, neon box, dan perlengkapan toko lainnya. Setelah itu ia hanya duduk menunggu pembeli datang. Tidak ada yang salah dengan hal ini, hanya saja terlalu banyak uang yang dihamburkan untuk modal pertama tanpa adanya aksi penjualan yang aktif dan agresif. Padahal esensi sebuah bisnis adalah penjualan.

Ada toko tapi tak ada penjualan, maka bukan bisnis. Tak ada toko, tapi penjualan sangat tinggi. Inilah yang harus kita buat menjadi.

Jaman sekarang, untuk membuat sebuah bisnis tidak perlu memiliki toko atau kantor terlebih dahulu. Jika anda punya produk, barang atau jasa, pasarkanlah produk anda dengan aktif dan agresif. Walau hanya berbekal brosur dan kartu nama, anda dapat bergerilya mencari prospektif / calon pelanggan.
Apalagi internet telah menjadi bagian dari alat pemasaran yang sangat bagus, dan banyak orang yang telah membuka ”toko” di internet dan juga mengiklankan bisnisnya secara gratis atau pun berbayar.
Hanya bedanya, buka toko di internet lebih murah dan prospeknya mencakup seluruh dunia. Murah, karena anda tak perlu men stock barang.

Intinya adalah bahwa anda harus mengutamakan penjualan terlebih dahulu daripada hal-hal seperti toko, alat-alat, perlengkapan, dan lain-lainnya.

Menjual dahulu, melengkapi kemudian.

Tidak ada komentar:

Baca Juga

Copyright © Wirausaha untuk Mandiri

Sponsored By: GratisDesigned By: Habib Blog