Cara Mengenali Partner Bisnis Yang Baik

Respons: 0 komentar
Dalam dunia bisnis, sangat penting bagi anda untuk mengetahui watak calon partner bisnis anda sebelum anda benar-benar percaya kepadanya.

Ada satu cara untuk mengenali watak apakah seseorang itu bisa dipercaya atau tidak dalam kerjasama bisnis dengan anda, yaitu tepat waktu. Jika anda membuat janji dengan seseorang untuk sebuah perjanjian kerjasama bisnis, anda bisa lihat apakah dia datang tepat waktu. Jika dia bisa datang tepat waktu, itu artinya dia memiliki komitmen. Komitmen inilah yang dijadikan patokan atau alat ukur apakah dia layak untuk menjalankan bisnis bersama-sama dengan anda.

Jika dia datang tidak tepat waktu, berarti dia bukan tipe orang yang bersungguh-sungguh dalam berjanji, tipikal tidak jujur, tidak memiliki komitmen. Apakah tipe seperti ini yang anda mau untuk dijadikan partner?



Cara Mengenali Partner Bisnis Yang Baik

 Dan jika anda tetap nekat untuk menjadikannya sebagai kawan bisnis, maka siap-siaplah untuk menanggung resikonya. Mulai dari dibohongi, dicurangi, bahkan ditipu mentah-mentah sampai pada tahap dibawa kabur asset perusahaan.

Cara mengenali watak seperti ini juga banyak diterapkan orang-orang kaya dalam memilih calon partner bisnisnya. Dan biasanya mereka juga memiliki standar tersendiri dalam menilai karakter seseorang pada pertemuan pertama. Sehingga mereka bisa memutuskan apakah layak untuk diberikan pertemuan kedua dan seterusnya.

Datang tepat waktu , hanya sebuah cara mengenali watak seseorang. Mungkin anda memiliki cara sendiri untuk menilai seseorang pada pertemuan pertama? Silakan di share disini.. berikan komentar anda.

Tidak ada komentar:

Baca Juga

Copyright © Wirausaha untuk Mandiri

Sponsored By: GratisDesigned By: Habib Blog